Berbagi Pengalaman

Cara Refund / Membatalkan Tiket di Traveloka

cara membatalkan tiket di traveloka


Syabab Zone - Hai sobat..kali ini akan berbagi pengalaman tentang membatalkan / Refund tiket pesawat via traveloka.

Mungkin diantara sobat ada yang pernah ngalamin Salah beli tiket atau perubahan jadwal dll. Gimana sih cara pembatalan tiket yang sudah saya beli di traveloka ?

Jawab: Sobat dapat melakukan pembatalan tiket dengan mengisi formulir refund elektronik. Semua proses refund harus dilakukan melalui Traveloka. Untuk keterangan detailnya Prosedur Refund silakan ikuti langkah berikut ini :


1.      Pertama sobat harus login dulu
2.      Bila Sobat belum memiliki akun Traveloka, registrasi terlebih dahulu dengan email yang sama dengan yang Anda gunakan untuk booking.
3.      Log in ke Traveloka dengan akun Anda.
4.      Masuk ke bagian "Pemesanan Saya".
5.      Pilih pemesanan yang Anda ingin refund, klik tombol "Refund" pada pemesanan yang ingin di-refund.
6.      Isi dan ikuti instruksi pada formulir refund.
7.      Proses refund Tiket Pesawat akan memakan waktu hingga 90 hari kerja setelah pengajuan refund diterima oleh Traveloka.com dan syarat dan ketentuan dipenuhi.
Mungkin itu dulu aja untuk kali ini..untuk keterangan terbaru prosedurnya yang lebih detail sobat bisa langsung kunjungi web resminya traveloka.


Tag : Tips
0 Komentar untuk "Cara Refund / Membatalkan Tiket di Traveloka"

Back To Top